12 Hero Counter Ling di Mobile Legends yang Bikin Dia Tak Berdaya

Bagi kamu yang mungkin kebingungan dengan Hero counter Ling di Mobile Legends, berikut akan kami berikan secara rinci.

Ling merupakan Hero Assassin yang sangat mengganggu di Mobile Legends. Apalagi kalau berada di tangan para pemain yang sangat lincah, maka Ling akan sangat sulit untuk ditumbangkan.

Dengan kelincahan tersebut, maka kita perlu untuk mengetahui counter Ling di Mobile Legends ya. Hero ini hanya bisa ditumbangkan dengan Hero – Hero yang miliki Skill Crowd Control tinggi saja. Jadi, berikut telah kami rangkum 12 Hero Counter Ling di Mobile Legends.

Daftar isi

Daftar Hero Counter Ling di Mobile Legends

Hero yang harus kalian gunakan untuk counter Ling di Mobile Legends adalah Aldous, Natalia, Khufra, Kaja, Saber, Chou, Ruby, Aurora, Diggie, Jawhead, Eudora, dan Moskov. Kenapa seperti itu? Berikut akan kami jelaskan secara rinci.

1. Aldous

12 Hero Counter Ling di Mobile Legends yang Bikin Dia Tak Berdaya 14

Aldous memiliki Ultimate yang dapat mengejar seluruh musuh di dalam Map Mobile Legends. Dia juga miliki defense yang cukup tinggi dan tidak mudah untuk ditumbangkan oleh Ling ya.

Ketika Ling kerap berada di atas dinding dan menghindar dari kejaran kita, maka Ultimate Aldous bisa memaksa Ling untuk turun dengan menabraknya.

2. Natalia

12 Hero Counter Ling di Mobile Legends yang Bikin Dia Tak Berdaya 15

Natalia merupakan Hero Assassin yang memiliki damage sangat tinggi di awal game Mobile Legends. Jadi, dia bisa melakukan rusuh terhadap Buff Monster Ling, sehingga dia tidak mudah farming ya. Hal ini akan menghambat pergerakan Ling sehingga dia tidak dapat bermain secara maksimal.

3. Khufra

12 Hero Counter Ling di Mobile Legends yang Bikin Dia Tak Berdaya 16

Salah satu Tank yang dapat menjadi Counter Ling secara alami di Mobile Legends adalah Khufra. Dia memiliki Skill 2 yang membuat Ling tidak dapat melompat kesana – kemari dengan mudah. Namun, ketika kalian menggunakan Khufra untuk Counter Ling, maka kalian jangan asal menggunakan Skill 2 ya. Gunakan ke arah Ling saja.

4. Kaja

12 Hero Counter Ling di Mobile Legends yang Bikin Dia Tak Berdaya 17

Kaja memiliki Ultimate yang dapat menangkap satu Hero musuh dan tidak dapat dihindari. Hal inilah yang membuat Kaja cocok untuk jadi counter Ling di Mobile Legends.

Namun, kalian harus bermain bersama teman ketika gunakan Kaja ya. Pastikan ketika kalian menggunakan Ultimate Kaja ke arah Ling, teman – temanmu bisa menghabisi Ling sebelum dia sempat kabur.

5. Saber

12 Hero Counter Ling di Mobile Legends yang Bikin Dia Tak Berdaya 18

Hampir sama seperti Kaja, Saber juga miliki Ultimate yang dapat memberikan efek stun ke arah Ling. Tidak hanya itu, Damage yang dimiliki Saber juga sangatlah tinggi. Jadi, bisa menumbangkan Ling hanya dalam 1 kali full combo ya.

6. Chou

12 Hero Counter Ling di Mobile Legends yang Bikin Dia Tak Berdaya 19

Chou merupakan Hero Fighter yang sangat cocok untuk Counter Ling. Dia banya kemiliki skill stun yang dapat membuat Ling tidak bergerak sama sekali. Namun, kalian harus paham cara bermain Chou terlebih dahulu ya. Pasalnya, apabila kalian kalah mekanik dengan Ling, maka akan sulit juga untuk Counter Ling menggunakan Chou.

7. Ruby

12 Hero Counter Ling di Mobile Legends yang Bikin Dia Tak Berdaya 20

Hero Fighter dengan banyak sekali skill stun selanjutnya adalah Ruby. Dia dapat membuat Ling tidak berkutik sama sekali dengan stun dari Ultimate dan Skill 2-nya. Hal ini akan membuat Ling untuk berpikir 2 kali ketika akan memasuki war ya.

8. Aurora

12 Hero Counter Ling di Mobile Legends yang Bikin Dia Tak Berdaya 21

Aurora miliki Skill stun yang sangat bagus pula untuk counter Ling di Mobile Legends (ML). Namun, kalian harus pintar dalam mengtaur Pasif Freeze yang dimiliki Aurora. Kalian harus sangat bersabar, dan hanya mentargetkan Ling untuk di-stun.

9. Diggie

12 Hero Counter Ling di Mobile Legends yang Bikin Dia Tak Berdaya 22

Diggie merupakan Hero Support yang sangat cocok untuk Counter Ling ya. Pasalnya, dia memiliki Skill 2 yang dapat menarik jatuh Ling dari tembok. Dan juga Diggie memiliki Ultimate yang sangat berguna ketika war. Dia dapat memberikan efek anti-crowd control kepada seluruh anggota tim. Jadi, tidak akan terkena efek knock up dari Ultimate Ling ya.

10. Jawhead

12 Hero Counter Ling di Mobile Legends yang Bikin Dia Tak Berdaya 23

Jawhead juga merupakan tipe Fighter yang dapat memaksa Ling turun dari dinding. Dengan menggunakan Ultimate Jawhead, dia akan menabrak Ling dan membuatnya terjatuh. Tidak hanya itu, Jawhead juga dapat membuat Ling terpental ke udara dengan Skill 2-nya. Alhasil, Ling tidak akan berkutik melawan Jawhead di Mobile Legeds.

11. Eudora

12 Hero Counter Ling di Mobile Legends yang Bikin Dia Tak Berdaya 24

Hero yang sangat mudah untuk digunakan ketika berhadapan dengan Ling adalah Eudora. Dia dapat memberikan Full Combo untuk menumbangkan Ling langsung ya. Eudora juga mampu untuk memaksa Ling turun dari dinding dengan Skill 2-nya.

12. Moskov

12 Hero Counter Ling di Mobile Legends yang Bikin Dia Tak Berdaya 25

Satu – satunya Marksman yang sangat cocok untuk berhadapan dengan Ling adalah Moskov. Dia memiliki skill 2 yang dapat mendorong jatuh Ling dari tembok. Jadi, Ling tidak akan mau dekat – dekat dengan Moskov ya.

Nah, itulah 12 Hero Counter Ling di Mobile Legends yang akan buat dia tidak berdaya. Dari seluruh daftar tersebut, mana yang paling sering kalian gunakan brott? Silahkan komentar di bawah ya.

Baca juga informasi menarik lainnya terkait Mobile Legends atau artikel lainnya dari Jeri. For further information and other inquiries, you can contact us via author.

Related Posts

Hak Cipta © 2024 Standforwoman. Semua Hak Dilindungi Undang-Undang.